oleh

Oded Berharap KKMT Bawa Misi Dakwah

Wakil Walikota Bandung Saat Memberikan Arahan di Kantor Kemenag Kota Bandung

Bandung, JurnalMedia.com – Wakil Wali Wakil Wali Kota Bandung Oded M. Danial menyampaikan arahan dan melepas rombongan Kelompok Kerja Majelis Taklim (KKMT) Kota Bandung yang akan melaksanakan Rihlah/Tadabur Alam di Kantor Kementerian Agama Kota Bandung, Sabtu (11/2/2017).

Dalam arahannnya Mang Oded sapaan akrab wakil wali kota tersebut agar Rihlah atau Tadabur Alam ini disertai misi dakwah mencontoh apa yang telah dilakukan Rosul Saw di Zamannya.

“Zaman dahulu pun Rosul sering mengadakan kegiatan Rihlah dengan misi dakwah dan bersyukur atas ciptaan allah Subhanahu wata’ala” ujar Oded.

Oded kemudian berharap jamaah ta’lim yang  menuju Pangandaran tersebut agar selamat kembali pulang ke kota Bandung, dan menjaga diri masing masing.

Baca Juga  Dekranasda Kota Bandung Siap Bantu UMKM Naik Kelas

“Semoga selamat mencapai tujuan,  serta jangan mijah (tidak kontrol diri), nanti di tempat tujuan” harapnya.

Agustav Kamal Udin selaku ketua Rombongan Majelis Ta’lim Kota Bandung berharap agar kegiatan Rihlah ini bisa digelar rutin oleh KKMT kota Bandung disertai dukungan dari pemerintah Kota.

“Kita berharap kedepannya kegiatan ini bisa digelar tiap tahun setelah sebelumnya 2 tahun lalu tidak digelar akibat kurangnya kesiapan” paparnya.

Dalam Rihlah ini diberangkatkan sekitar 157 jemaah majelis ta’lim dari kota Bandung yang tergabung dalam beberapa sektor dari majelis ta’lim di kecamatan-kecamatan di wilayah  Kota Bandung dengan menggunakan 3 unit bus.

Komentar