oleh

Siap Majukan Desa Gumulung Tonggoh, Rohman Siap Maju jadi Kuwu

CIREBON, jurnalmedia.com — Pesta Pemilihan Kuwu atau Kepala Desa Serentak di Kabupaten Cirebon segera digelar. Sama halnya dengan Desa Gumulung Tonggoh Kecamatan Greged merupakan desa yang akan ikut pesta demokrasi pemilihan tersebut.

Salah satu Bakal Calon Kepala Desa Gumulung Tonggoh, Rohman dengan niat yang tulus untuk memajukan dan membangun Desa Gumulungtonggoh yang lebih baik dan memberikan perubahan pasti dalam berbagai lini dan sektor terutama peningkatan aparatur pemerintahan dan transparansi bakal maju dalam pemilihan tersebut.

Menurutnya, dirinya siap sehat jasmani dan rohani dan memiliki misi serta tujuan untuk mewujudkan kondisi lingkungan dan Masyarakat Desa Gumulung Tonggoh yang Cerdas, Efektif, Kreatif/Inovaif, Agamis dan Sejahtera serta melanjutkan program yang direncanakan Desa yang tentunya untuk membangun Desa Gumulungtonggoh lebih baik lagi.

Baca Juga  Upaya Menjaga Stabilitas Harga Pangan, Pemkab Tubaba Menggelar Pasar Mueah

“ Untuk memajukan Desa Gumulungtonggoh, saya siap maju mencalonkan diri sebagai Kuwu Gumulung Tonggoh,” ujarnya

Tak Hanya itu, Rohman ingin menjadikan desanya yang terdepan di Kabupaten Cirebon dengan rencana kedepan dengan memberikan informasi terbuka, pemerataan pembangunan yang berkeadilan di wilayah desa.

“Dengan kebersamaan dan keharmonisan ditengah masyarakat. Maka akan tercipta kemajuan bersama,” pungkasnya.

**

Komentar