JURNAL MEDIA, BANDUNG — Menanggapi berita mengenai adanya bentrok sesama kelompok oknum kader Pemuda Pancasila di area The Suite Metro pada hari Jum’at 08 Agustus 2022 sekitar pukul 13.00 siang tadi.
Sekretaris MPC Pemuda Pancasila Kota Bandung Hendra Guntara yang akrab di kenal Hegun menjelaskan bahwa dalam bentrok tersebut tidak ada kader Pemuda Pancasila Kota Bandung yang terlibat.
Dikatakannya, bahwa Pemuda Pancasila Kota Bandung selalu menyerukan “Bandung Kondusif” yang mana hal ini menjadi komitmen yang akan dijaga serta selalu disosialisasikan dan berupaya untuk dijalankan oleh semua kader Pemuda Pancasila di Kota Bandung.
“Kami jamin tidak ada kader Pemuda Pancasila Kota Bandung yang terlibat dalam bentrokan yang terjadi di area The Suite Metro. Selama ini Kami keluarga besar Pemuda Pancasila Kota Bandung selalu berupaya menjaga komitmen untuk kondusifitas Bandung, bahkan kita termasuk dari inisiator bandung kondusif pada tahun 2018 lalu,” ucap Hegun dalam siaran pers yang diterima redaksi pada Jumat 12 Agustus 2022 malam.
Menurutnya, disetiap kesempatan ketua MPC PP Kota Bandung selalu mengintruksikan kepada seluruh anggota dan kader Pemuda pancasila untuk bisa menghafirkan manfaat serta terlibat dalam menjaga kenyamanan masyarakat.
“Mana mungkin sikap kami bertolak belakang dengan moto kami, ” ujarnya.
Hegun menegaskan bahwa tidak ada satu orang pun kader Pemuda Pancasila Kota Bandung yang terlibat dalam bentrok tersebut.
“Bentrokan tersebut hanyalah kelompok oknum kader Pemuda Pancasila di luar Kota Bandung,” pungkasnya.
***
Komentar