oleh

Ponpes Puja Yanpauna Peringati Maulid Nabi dan Hari Santri Nasional 2022

JURNAL MEDIA, SUKABUMI — Perayaan Maulid Nabi merupakan bentuk penghormatan oleh umat muslim kepada Rasulullah SAW yang telah membawa ajaran agama Islam.

Maulid Nabi diperingati setiap tanggal 12 Rabiul Awal yang merupakan hari kelahiran Nabi Muhammad SAW. Perayaan Maulid Nabi sudah berkembang sejak dulu, bahkan sebelum Nabi Muhammad SAW wafat.

Perayaan ini terus dilakukan dan menjadi sebuah tradisi bagi umat muslim. Seluruh umat muslim di dunia merayakan peringatan Maulid Nabi dengan tujuan mempelajari kembali kisah perjalanan hidup dan perjuangan Rasulullah SAW dalam menyebarkan agama Islam semasa hidupnya.

Ada beragam cara yang dilakukan untuk memperingati Maulid seperti acara yang digelar di ponpes puja yanpauna di wilayah Citamaga Jampangkulon yaitu perlombaan masak nasi tumpeng yang diikuti sebanyak 17 kelompok persertanya anak-anak santri ponpes puja yanpauna agar bisa menjadi salah satu sarana memupuk kebersamaan dan menjaga persaudaraan antar sesama santri seperti yang diajarkan Nabi.

Baca Juga  Wakil Wali Kota Bandung Ajak ASN Tingkatkan Integritas

Menurut ketua pelaksana Ustad Rusdi salamuntaji acara perlombaan ini sangat antusias yang diikuti para santri.

“Selain menggelar perlombaan nasi tumpeng ada juga kegiatan yang akan diiperlombakan seperti menampilkan kreasi para santri mulai dari lomba
marawis, qosidah serta lomba pidato keagamaan,” ungkap Rusdi

Meskipun terlihat sederhana, kegiatan Maulid Nabi tersebut bisa menjadi dorongan bagi anak-anak santri untuk meneladani sifat-sifat mulia Nabi Muhammad SAW yang teraktualisasi dalam kegiatan tersebut terlihat jelas bahwa sejauh mana anak- anak agar terjalin rasa kekeluargaan dan kebersamaan antar santri.

Selain itu, Rusdi menambahkan kegiatan Maulid Nabi diperingati bisa menjadi referensi bagi para santri sejauh mana mereka memiliki rasa cinta kepada Baginda Nabi Muhammad SAW dengan cara yang sederhana namun berkesan.

Baca Juga  Bolu Bakar Tunggal Hadirkan Varian Montong Lokal

Kegiatan ini juga tak lepas dimana tepat pada tanggal 22 Oktober 2022 diperingati Hari Santri Nasional, peringatan Hari Santri di wilayah Jampangkulon Kabupaten Sukabumi dengan betema “Jampangkulon Bersholawat,”yang di gelar di alun- alun Jampangkulon yang diikuti santri dari seluruh pesantren yang ada di wilayah Jampangkulon dengan rangkaian acara menampilkan kreasi perwakilan dari setiap pesantren pungkas Rusdi.

Peringatan maulid nabi ini juga akan di laksanakan Tausiyah/Pengajian yang akan dilaksanakan pada Hari Kamis malam Jumat

Salah satu ide kegiatan Maulid Nabi yang umum dilakukan adalah tausiyah/pengajian. Tausiyah merupakan kegiatan siar agama yang biasanya dilakukan dalam skala kecil
Kegiatan tausiyah bisa menjadi salah satu cara untuk menyampaikan pesan-pesan dan ajaran Islam yang telah diajarkan Nabi semasa hidupnya.

Baca Juga  UPTD Labkes Kota Bandung Terakreditasi Paripurna dari Kemenkes

Tausiyah juga menjadi sarana untuk mempelajari kisah perjuangan hidup Nabi yang sejatinya merupakan kewajiban bagi setiap umat muslim.

Pep

Komentar