oleh

Citra Bhakti Parlemen, Toni Setiawan Sosialisasikan 4 Pilar Kebangsaan

JURNAL MEDIA, KAB. BANDUNG – Dalam rangka Citra Bhakti/Parlemen dalam Sketsa Kebangsaan, Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Dapi II Kabupaten Bandung, Drs. Toni Setiawan M.I.Pol menggelar sosialisasi 4 pilar Kebangsaan untuk para tenaga pendidikan di sekitar Kabupaten Bandung agar bisa disosialisasikan kembali kepada siswa-siswa di sekolah..

“Dalam sosialisasi 4 pilar kebangsaan kali ini, kita mengundang para pendidik dari kabupaten bandung yang kita harapkan siap dalam penguatan Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI dan nantinya bekal ini bisa mereka sampaikan kembali kepada siswa – siswa yang mereka didik,” ujar Toni Setiawan usai mensosialisasikan 4 pilar kebangsaan di Yayasan La Tahzan, Rancaekek, Kabupaten Bandung, Rabu 2 Maret 2022.

Toni juga menambahkan, dalam situasi dan kondisi Jawa Barat seperti ini yaitu dengan meningkatnya kasus covid dimana- mana. Dengan adanya sosialisasi ini bisa lebih membuat masyarakat lebih solid dan bersatu karena dengan dasar nilai nilai pancasila yang telah kita berikan.

Baca Juga  Gelar Masa Reses, Ini yang Disampaikan Ketua DPRD Lampung Utara

“Situasi dan kondisi Jawa Barat saat ini seperti meningkatkan kasus covid 19 dimana- mana bisa menjadikan masyarakat lebih solid dan bersatu, karena kesulitan apapun bisa kita lalui bila semua bersatu,” tutup Toni.

***

Komentar