oleh

Program Da’i Bus, Ini Kata Oded

Bandung, Jurnalmedia.com – Program Da’i Bus Kota yang menjadi inovasi Pemerintah Kota Bandung bekerja sama dengan Perum Damri semakin dimantapkan. Minggu (24/9/2017), Yayasan Amal Terbaik sebagai mitra pelaksana program tersebut menggelar pelatihan bagi para da’i di Aula Masjid Al-Ukhuwah Kota Bandung.

Pelatihan yang dibuka langsung oleh Wakil Wali Kota Bandung Oded M. Danial itu diikuti oleh 50 peserta. Mereka akan dilatih agar memberikan materi-materi yang relevan dengan sasaran program tersebut.

Oded yang juga merupakan da’i memberikan motivasi kepada para peserta. Ia mengatakan, dakwah yang dilakukan kelak akan membawa perubahan positif di masyarakat.

“Sebab dakwah berarti menebarkan kebaikan kepada sesama,” tutur Oded.

Ia juga memberikan tips dan cara-cara menarik agar dakwah yang disampaikan bisa diterima oleh pendengarnya. Ia menekankan pada cara penyampaian yang santun dan baik.

“Bicaralah dengan lemah lembut, sebagaimana Allah memerintahkan Musa untuk berdakwah dengan lemah lembut kepada Firaun,” ujarnya.

Selain pembawaan yang sopan dan ramah, para dai juga harus membekali diri dengan ilmu yang cukup, pun diterapkan pada keseharian. Bagi Oded, hal itu yang paling penting dalam berdakwah.

“Kita juga harus membawakan materi yang bermutu. Untuk menuju ke sana, itu butuh proses belajar yang panjang,” katanya.

Oded berharap pelatihan ini bisa membentuk pribadi-pribadi dai yang baik dan berkualitas. Dengan begitu, mereka bisa menyampaikan dakwah yang diterima oleh masyarakat.

“Semoga apa yang disampaikan memberi perubahan yang baik kepada warga Kota Bandung,” pungkasnya.

 

Red

Komentar