oleh

Untuk Memberikan Pelayanan Terbaik, RSKIA Baru Segera Hadir

Bandung, JurnalMedia.com – Untuk memberikan pelayanan yang baik, Pemerintah Kota Bandung akan membangun Rumah Sakit Khusus Ibu dan Anak yang baru. Hal ini dilakukan agar pelayanan kepada masyarakat bisa lebih efisien.

Rumah sakit yang terletak di jalan Astana Anyar direncanakan akan direlokasi ke jalan Kopo (dekat jalan keluar terminal leuwi panjang).

Hal tersebut dikemukakan oleh Dirut RSKIA Kota Bandung Taat Tagore, di Kantor RSKIA jalan Astana anyar, Senin (27/2/2017).

Ditambahkan Taat, rumah sakit tersebut akan direvitalisasi dan pembagunannya direncanakan bulan April,

“Jadi bulan april itu peletakan batu pertama,”ujarnya.

Lanjut Taat menambahkan, dalam pengerjaan pembangunan ini menggunakan dana APBD berjumlah 200 milyar dan pengerjaanya menghabiskan waktu sekitar dua tahun.

“Insya Allah dengan dana dan waktu yang cukup ini, pembangunan akan berjalan lancar tanpa hambatan satupun,”tuturnya.

Ia berharap jika RSKIA di jalan Kopo itu rampung, pelayanan kepada masyarakatpun akan terpenuhi lebih baik,

“Mudah mudahan dengan tempat yang baru kinerja kita semakin meningkat”,jelasnya.

Menganggapi hal tersebut Wakil Wali Kota Bandung Ode M. Danial menyampaikan, pembangunan RSKIA ini harus maksimal. Selain pelayanan, SDM nya juga harus baik.

“Mengenai SDM kita harus memilih sebaik mungkin, sehingga ketika melakukan pelayanan kepada masyarakat akan berjalan lancar,”tutur Oded.

Oded berharap, nantinya dalam pembangunan RSKIA harus betul betul maksimal. Di mulai perencanaan pembangunan sampai rampung dan bisa digunakan.

“Intinya pelayanan untuk masyarakat harus maksimal tunjukan bahwa RSKIA bisa juara dalam melayani masyarakat,”pungkas Oded.

Komentar