oleh

HUT Ke 29, KOMPAK Donasikan 29 Juta Untuk SLB Lanud Sulaeman

Bandung, jurnalmedia.com – Alumni Akademi Angkatan Udara angkatan Tahun 1990 yang menamakan diri KOMPAK menggelar temu kangen (reuni.red) ke 29 tahun, di Lapang Tenis Depo Pemeliharaan Pesawat (Depohar) 10 Lanud Husein Sastranegara, Minggu, (25/08/19).

Menurut ketua KOMPAK, Marsma TNI Engkus Kuswara (Kadisbangopsau), kegiatan ini dilaksanakan untuk mempererat tali silaturahmi antar anggota Kompak.

” Kegiatan kali ini untuk mempererat tali silaturahmi antar anggota juga dalam rangka peringatan HUT KOMPAK,” ucapnya.

Selain itu, Menurut Engkus kegiatan temu kangen ini diisi dengan kegiatan olahraga (jalan sehat.red), keliling kota Bandung dengan menggunakan Bandros dan kegiatan sosial dengan mendonasikan uang kepada Sekolah Luar Biasa (SLB) Lanud Sulaeman sebesar 29juta sesuai dengan HUT Kompak yang ke-29 tahun.

Baca Juga  Stabilkan Harga Bahan Pokok, Operasi Pasar Pangan Murah di Ribuan Titik Pos Indonesia

“Kegiatan ini diisi juga dengan penyerahan bantuan Tali Asih untuk SLB Lanud Sulaeman yang dananya hasil pengumpulan dari seluruh anggota KOMPAK,” terangnya.

Ditambahkannya, kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun dan rencananya untuk HUT ke 30 tahun depan akan digelar di Yogyakarta.

Selain itu menurut Komandan Depohar 10, Kolonel Tek Mochamad Iskak Sugandi. Pihaknya mendukung penuh kegiatan. “Kita mendukung kepada ketua dan tim KOMPAK dalam kegiatan tersebut, terlebih kita disini sebagai tuan rumah ya harus support karena ini kegiatan positif,” ucapnya.

Jumlah anggota yang hadir dalam temu kangen tersebut sebanyak 56 orang dari 68 anggota.

Tan

Komentar