oleh

Imbas Hujan Deras, Jalan Desa Kampung Warujajar Tertutup Material Longsor

JURNAL MEDIA, SUKABUMI – Akibat curah hujan yang terus menerus sejak Senin malam ruas jalan Desa Kampung Warujajar Rt 005 Rw 004 Desa Mekarjaya Kecamatan Jampangkulon Kabupaten Sukabumi, diterjang longsor tebing sawah sepanjang 5 m dengan ketinggian 2 m yang menutupi akses jalan Desa yang diakibatkan luapan air dari saluran irigasi Sadap 5 Warujajar pada hari Selasa (6/6/23) sekitar pukul 02.15 WIB.

Di titik lokasi tersebut sedang ada pembangunan saluran irigasi sehingga saat tejadi hujan kondisi air sangat besar dan tidak bisa menampung volume air sehingga luapan air tersebut memenuhi sawah milik warga sehingga sawah tersebut mengalami banjir dan mengakibatkan longsor yang menimpa ruas jalan desa dengan ketinggian longsoran lk 1,5 m sepanjang 5 m.

Dampak longsoran tersebut menyebabkan akses jalan tertutup dan tidak dapat dilalui oleh kendaraan Roda 2 maupun Roda 4 selain itu 1 (satu) buah tiang listrik mengalami roboh akibat tanah yang terkikis oleh air dan material longsoran.

Baca Juga  Walikota Bangga, Logo AAYF 2025 Hasil Karya 7 Pemuda Kota Bandung

Penanganan sementara,dilakukan oleh Masyarakat setempat bersama Babinsa Desa Mekarjaya, Sertu Didik Sumardiyo melakukan upaya penahan tanggul sementara pada saluran irigasi dan evakusi material longsoran selain itu juga dari pihak Pemdes setempat terus berkoordinasi melakukan assessment dengan pihak pemborong pembangunan irigasi namun tidak lupa juga memberikan himbauan kepada masyarakat yang akan melintas dijalan tersebut agar balik arah dan tidak memaksakan untuk melintas ke jalur jalan tersebut .

Sertu Didik Sumardiyo Babinsa Desa Mekarjaya saat di hubungi wartawan Jurnalmedia mengatakan dalam kejadian tersebut tidak ada korban Jiwa maupun luka.

“Alhamdulillah tidak ada korban jiwa, sementara untuk kerugian materiel dalam masih dalam penghitungan yaitu untuk perbaikan tanggul sawah, tak hanya itu saya sebagai Babinsa menghubungi pihak PLN setempat untuk perbaikan tiang listrik yang mengalami roboh,” ucapnya.

Baca Juga  Ketahuan Buang Sampah di Jalanan Kota Bandung Bisa Kena Jerat Hukum

Sementara rencana penanganan secara maksimal akan dilakukan gotong-royong padadi hari Rabu (7/06/23) dimana setelah ada koordinasi dengan pihak PLN dan pihak pemborong pembangunan irigasi.

Pep

Komentar