JURNAL MEDIA SUKABUMI — Puskesmas Cimanggu telah selesai menjalani re-Akreditasi yang digelar pada pada 17-19 Oktober 2023, dilakukan langsung oleh Surveyor dari Lembaga Akreditasi Mutu Fasyankes Indonesia (LAMFI) yang ditetapkan Kementrian Kesehatan Republik Indonesia, dimana re-akreditasi ini dilaksanakan secara berkala setiap lima tahun, Kamis (19/10/2023).
Level akreditasi puskesmas sendiri dibagi menjadi lima diantaranya tidak terakreditasi, terakreditasi awal, madya, utama, dan paripurna, semakin tinggi tingkat akreditasinya, dinilai semakin bagus juga mutu dalam pelayanannya.
Camat Cimanggu, Asep Rusli Rusmawijaya, SPd. KP. MMPd mengatakan manfaat dari re-akreditasi memiliki tujuan yang sangat baik, bagaimana memotret dan bisa melihat keberadaan Puskesmas, baik dari segi sarana prasarana, dari mutu kinerja pelayanan, segi peralatan kesehatan juga hal lainnya, sesuai dengan standar Akreditasi puskesmas yang terdiri dari 5 bab yang perlu di penuhi oleh puskesmas yang di akreditasi.
“Yang dilakukan oleh surveior selama 3 hari kegiatan re-akreditasi ini, bukan hanya dalam proses 3 hari ini saja, tetapi sebelumnya dari persiapan-persiapan data, alat-alat dan sebagainya, sesuai dengan juklak dan juknis yang ada. Ini sudah kita lakukan dari mulai persiapan selama 4 bulan sampai pelaksanaan re-akrediatasi dari tanggal 17-19 Oktober 2023 dan ini sangat baik untuk keberadaan puskesmas.” ucapnya.
Asep menambahkan, Puskesmas Cimanggu kali ini dalam kategori madya, kedepannya puskesmas Cimanggu bisa masuk dipringkat utama.
Manfaat bagi seluruh Stakeholder, dengan adanya re-akreditasi ini dari segi pelayanan mendorong upaya peningkatan mutu dan kinerja pelayanan agar tercipta kepuasan bagi masyarakat.
Menurut Asep, hasil re-akreditasi ini ada bahan nanti untuk rujukan yang akan disampaikan kepada Dinas Kesehatan kabupaten Sukabumi, sehingga Dinas Kabupaten Sukabumi akan bisa menyikapi mengenai kebutuhan-kebutuhan pelayanan apa saja yang dibutuhkan.
“Saya berharap dengan adanya re-akreditasi ini puskesmas Cimanggu akan semakin maju pelayanannya dan semakin baik,” pungkasnya.
Pep
Komentar