oleh

Dengan Aplikasi JKN Mobile, Kini Berobat di Puskesmas Lebih Mudah

JURNAL MEDIA, BANDUNG — Bagi warga kota Bandung yang akan melakukan pengobatan di Puskesmas kini tidak perlu lagi harus menunggu antrian yang cukup lama. Dengan menggunakan aplikasi mobile JKN kini pasien tahu kapan harus datang untuk periksa.

Seperti halnya di Puskesmas Pasirkaliki warga yang menggunakan Fasilitas BPJS kurang lebih 80% dan dari 80% tersebut yang sudah menggunakan Mobile JKN baru sekitar 40%.

Selama ini keluhan masyarakat yang berobat itu karena antrian Panjang dan lama menunggu panggilan untuk diperiksa.

“Contoh, masyarakat yang mau berobat datang jam 7.00 WIB, setelah mendaftar dapat nomor antrian 50, itukan menunggunya cukup lama. Tetapi melalui Aplikasi Mobile JKN, mereka tidak harus datang pagi-pagi,” kata Kasub Tata Usaha Puskesmas Pasirkaliki Ahmad Toifur Sya’ban Kepada Wartawan, Jumat 3 Mei 2024.

Baca Juga  DPRD Tubaba Gelar Rapat Paripurna Peringati HUT Ke 61 Provinsi Lampung

Dikatakannya, jika Warga mau berobat besok ke Poli Umum, sudah daftar di Mobile JKN hari ini dan mendapatkan nomor antrian, di Mobile JKN ada estimasi waktu tunggu diperiksa, misalkan akan diperiksa 9.30, warga bisa datang 9.00 langsung ke bagian pendaftaran. sehingga waktu akan lebih efektif dan efisien.

” Datang saja jam 9, masuk ke bagain pendaftaran dan langsung dilayani, selanjutnya diapggil untuk diperiksa,” ucapnya.

Ahmad meminta warga Cicendo dan sekitarnya agar segara mengunduh aplikasi Mobile JKN.

“Cukup diunduh di ponsel kepala keluarga saja, karena didalamnya pasti tercantum seluruh Anggota keluarga lainnya yang ada di kartu keluarga,” ucapnya.

Lebih lanjut, Ahmad Toifur mengatakan, sosialisasi, bahwa Puskesmas Pasirkaliki akan menerapkan pendaftaran melalui Mobile JKN sejak November 2023, namun, gencarnya kita sampaikan ke warga sejak awal April 2024.

Baca Juga  Akhiri Konflik PWI, HCB dan Zulmansyah Sepakati Menggelar Kongres

“Hari ini, kita terapkan 100% pendaftaran Mobile JKN, namun, bagi warga yang belum mengunduh aplikasi Mobile JKN, kita siap membantu dan mengajari cara penggunaannya,” pungkasnya.

Salah satu pasien Puskesmas Pasirkaliki, Widya (22) berobat keluhan soal Gigi dengan menggunakan aplikasi mobile JKN.

” Sebelum datang ke Puskesmas saya sudah mendaftar melalui Aplikasi Mobile JKN dapat nomor antrian B1-11, estimasi diperiksa 9.10, tadi sy datang jam 8.45. langsung bagian pendaftaran dan setelah itu langsung ke ruang tunggu Gigi,” kata Widya

Jadi menggunakan aplikasi Mobile JKN sangat mendukung , dan tidak petlu berlama-lama mengantri tunggu giliran.

Sebagai informasi, Puskesmas Pasirkaliki pernah mendapat penghargaan dari BPJS Kesehatan sebagai Puskesmas Paripurna, dan Puskesmas tertinggi penerapan Aplikasi Mobile JKN ( diatas 40%) sedang Puskesmas lainnya se bandung rata masih dibawah 40%.

Baca Juga  LKPJ TA 2024, DPRD Tubaba Gelar Paripurna

ADV

Komentar